5 Februari 2014 | Kegiatan Statistik Lainnya
Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS) – semula bernama Akademik Ilmu Statistik (AIS) – merupakan perguruan tinggi kedinasan yang diselenggarakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) sejak tahun 1958. STIS kembali memanggil pemuda/pemudi Indonesia yang memiliki minat dan motivasi tinggi untuk dididik menjadi ahli statistika. STIS menyelenggarakan program Diploma IV (D-IV) yang diterapkan dengan sistem paket yang dinyatakan dalam Satuan Kredit Semester (SKS) dan ditempuh selama 4 tahun. STIS memiliki 2 jurusan, yaitu Statistika dan Komputasi Statistik, di mana jurusan Statistika terbagi menjadi 2 bidang peminatan, yaitu Statistika Ekonomi dan Statistika Sosial Kependudukan. Lulusan STIS mendapat sebutan Sarjana Sains Terapan (SST). Untuk lebih jelasnya dapat dilihat di sini.
Tahun Akademik 2014/2015, Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS) menerima mahasiswa baru melalui dua jalur, yaitu Jalur Ikatan Dinas dan Jalur Tugas Belajar Instansi Non BPS.
Jadwal Kegiatan pendaftaran:
Tanggal | Kegiatan | Keterangan |
---|---|---|
3 Maret s.d. 25 April 2014 | Pendaftaran on-line (Jalur Ikatan Dinas) | On-line di Website STIS |
3 Maret s.d. 17 April 2014 | Pendaftaran on-line (Jalur Tugas Belajar Non BPS) | |
10 Mei 2014 |
Ujian Tahap I Matematika, Bahasa Inggris, dan Pengetahuan Umum |
Lokasi pilihan di 33 provinsi |
20 Mei 2014 | Pengumuman hasil ujian tahap I | On-line, Kantor BPS Provinsi, Kampus STIS |
21 s.d. 23 Mei 2014 | Pendaftaran ulang on-line untuk mengikuti ujian tahap II | On-line di Website STIS |
31 Mei 2014 | Ujian tahap II (Psikotes) | Lokasi pilihan di 33 provinsi |
21 Juni 2014 | Pengumuman hasil ujian tahap II | On-line, Kantor BPS Provinsi, Kampus STIS |
23 s.d. 26 Juni 2014 | Ujian tahap III (wawancara dan tes kesehatan) | Ditentukan Kampus STIS dan dikoordinasi Kantor BPS Provinsi |
12 Juli 2014 | Pengumuman hasil ujian tahap III | On-line, Kantor BPS Provinsi, Kampus STIS |
14 s.d 17 Juli 2014 | Pemberkasan | Kantor BPS Provinsi, Kampus STIS |
3 s.d. 5 September 2014 | Daftar ulang | Kampus STIS |
Berita dan Siaran Pers Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten MukomukoJl. Imam Bonjol
Komplek Pemda Mukomuko
Kelurahan Bandar Ratu Kecamatan Kota Mukomuko Telp (0737) 71633
Faks (0737) 71633
Mailbox : bps1706@bps.go.id